Kota dengan Tempat Wisata Termurah yang Harus Kamu Kunjungi Tahun Ini - KangMasroer.Com

Kota dengan Tempat Wisata Termurah yang Harus Kamu Kunjungi Tahun Ini

Tahun 2018 menghadirkan banyak tanggal merah dan bahkan long weekend. Sayang banget kalau nggak dimanfaatkan buat jelajah tempat wisata, kan? Buat beberapa orang, liburan adalah pos pengeluaran yang  butuh dana yang gak sedikit. Terkadang pengeluaran kamu di luar dari perencanaan. 

Nah, biar hari libur yang tersedia gak sia-sia, coba deh pilih lokasi wisata yang memang dikenal murah. Di Indonesia, lokasi wisata dengan biaya liburan murah tersebut bahkan cukup mudah buat dijangkau.

Beberapa lokasi wisata berikut bisa kamu jangkau cukup dengan kereta api aja bila kamu tinggalnya di Jakarta. Yuk, simak daftar kota yang menawarkan liburan murah berikut ini.

1. Yogyakarta
sumber:jogja.pojoksatu.id

Kota Yogyakarta memang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata murah. Apa-apa murah deh kalau di sana, khususnya soal kulineran.

Buat kamu yang berada di kota Jakarta, kamu bahkan bisa dapat tiket Rp 100 ribuan buat sampai di kota pelajar ini. Kemudian, penginapan di sana bahkan bisa cuma Rp 50 ribuan kalau kamu sewa penginapan bersama rombongan.

Nah, saat udah sampai di sana, kamu bisa kunjungi beragam obyek wisata murah bahkan gratis. Beberapa di antaranya adalah Candi Prambanan, Jalan Malioboro, Keraton Yoygkarta dan pantai-pantainya.

Sebagai informasi aja, di Pantai Parangtritis misalnya, harga makanan di sana gak sampai Rp 10 ribu, lho.

2. Malang
sumber:cendananews.com

Kota Apel ini terkenal dengan hawa dinginnya yang cocok banget buat kamu yang gerah dengan udara Jakarta. Gak cuma suasana dingin, kota Malang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata murah dengan banyak obyek wisata yang bisa kamu kunjungi bila berkunjung ke kota ini.

Beberapa diantaranya Taman Hutan Malabar, Alun-alun Tugu Kota Malang serta Kampung Warna-warni. Destinasi wisata ini bahkan gak butuh tiket masuk. Selain obyek wisata yang dikenal murah, Malang juga menghadirkan kuliner yang lebih murah dari Ibukota. Plus, rasanya pun ngangenin. 

3. Bogor
sumber:tirto.id

Buat kamu yang di Jakarta, Bogor adalah opsi murah paling masuk akal yang bisa kamu manfaatkan buat liburan. Cukup naik KRL, kamu udah bisa menikmati kota Bogor. Harga tiket KRL hanya sekitar Rp 3 ribuan hingga Rp 5 ribu.

Kamu  bisa mencicipi wisata kulinernya yang beragam. Salah satu lokasi kuliner terkenal di Bogor adalah Jalan Suryakencana. Kalau bosan cuma wisata kuliner aja? Singgahkan diri buat menikmati pemandangan dan udara segar di Kebun Raya Bogor. Harga tiket masuk obyek wisata ini gak sampai Rp 20 ribu. 

4. Cirebon
sumber:piknikyok.com

Masih berlokasi di dekat kota Yogyakarta, Cirebon adalah salah satu tempat wisata yang masih ramah antong. Kota ini memang gak punya wisata alam sebanyak kota-kota lainnya. Akan tetapi, Cirebon menyimpan beragam wisata sejarah yang bikin kamu penasaran. 

Beberapa lokasi wisata tersebut, antara lain Masjid Agung Sang Citarasa, Taman Sari Gua Sunyaragi, dan Keraton Kasepuhan. Obyek wisata tersebut bisa kamu kunjungi dengan biaya murah banget. 

Lelah berkeliling, sempatkan diri buat mencoba banyak makanan yang khas banget, yang pastinya gak ada di daerah lain. Contohnya, Nasi Jamblang yang disajikan di atas daun jati. Plus, jangan lupa cicipi cumi hitamnya juga. Kemudian, ada empal gentong yang bakal bikin lidah kamu ketagihan karena santannya.

Sekarang gak ada alasan buat gak menikmati liburan di tahun ini, kan? Kota-kota di atas wajib kamu kunjungi, terlebih kalau kamu punya prioritas lain untuk pengeluaran yang lebih besar di tahun ini. Sempatkan diri untuk refreshing dengan berlibur, happy traveling!



0 Tanggapan untuk "Kota dengan Tempat Wisata Termurah yang Harus Kamu Kunjungi Tahun Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel