Tips Memesan Tiket Kereta Lanjutan dengan Traveloka - KangMasroer.Com

Tips Memesan Tiket Kereta Lanjutan dengan Traveloka

Kereta lanjutan adalah cara penggunaan kereta api terusan untuk melanjutkan perjalanan Anda yang tertunda dan harus transit ke stasiun lain, sebelum akhirnya melanjutkan perjalanan menuju lokasi akhir tujuan. Hal ini harus dilakukan, dikarenakan tidak adanya kereta yang langsung menuju ke kota yang Anda tuju dari kota Anda berada saat ini. Sehingga, dengan demikian Anda harus menggunakan kereta lanjutan yang membuat Anda harus transit sejenak.

Sering kali, saat hal ini terjadi Anda akan merasa khawatir karena ketinggalan kereta. Maka dari itu, pemesanan tiket saat melakukan perjalanan dengan kereta lanjutan harus dilakukan dengan teliti, misalnya saja Anda bisa menggunakan Traveloka untuk memesannya.

Harus Dua Kali Check-In

Pada saat ini, jika Anda melakukan perjalanan menggunakan kereta api maka Anda diharuskan untuk melakukan check-in seperti yang Anda lakukan saat perjalanan menggunakan pesawat. Setelah Anda melakukan check-in, barulah Anda bisa menunjukkan tanda masuk tiket Anda kepada petugas yang ada di pintu masuk ruang tunggu kereta api, kemudian menunggu datangnya kereta yang Anda akan naiki.

Pada saat Anda akan menggunakan kereta lanjutan, maka itu berarti Anda akan melakukan check-in sebanyak dua kali, yang pertama pada stasiun keberangkatan Anda, dan yang kedua pada stasiun tempat Anda transit untuk melanjutkan perjalanan menggunakan kereta yang akan membawa Anda ke kota tujuan secara langsung. Perlu Anda ketahui, bahwa Anda harus melakukan check-in setidaknya 30 menit sebelum keberangkatan. Oleh karena itu, Anda perlu memastikan bahwa Anda pasti punya waktu yang cukup untuk melakukan check-in di stasiun transit.

Rute Perjalanan Tidak Bisa Diubah Sesuka Hati

Ketika Anda sudah melakukan pembayaran dan tiket yang Anda booking itu sudah dikirim ke email Anda, karena Anda memesannya melalui Traveloka, maka Anda sudah tidak bisa sama sekali mengubah rute perjalanan yang sudah Anda setujui tersebut. Maka dari itu, sebelum Anda membayar tiket tersebut, pastikan Anda sudah memeriksa dengan benar seluruh tujuan, beserta info lainnya seperti jadwal keberangkatan, kelas gerbong yang Anda pilih dan lain sebagainya.

Namun jika Anda ingin mengubah jadwal keberangkatan dengan rute dan menggunakan kereta yang sama, maka hal itu bisa saja Anda lakukan dengan cara mendatangi stasiun keberangkatan sejam sebelumnya. Harga yang dikenakan adalah sebesar 25% dari harga tiket yang sudah Anda bayar sebelumnya. 

Bisa Melakukan Pembatalan Tiket

Untuk Anda yang tiba-tiba harus membatalkan pemesanan tiket padahal Anda sudah melakukan pembayaran maka Anda bisa melakukannya dengan cara langsung mendatangi stasiun, dan nantinya akan diberikan arahan untuk melakukan pembatalan tiket kereta lanjutan. Anda perlu mengetahui bahwa saat Anda membatalkan tiket ini, maka Anda akan dikenai potongan sebesar 25% oleh PT. KAI. Nantinya uang Anda akan dikembalikan dengan jangka waktu 30 hari sejak pembatalan tiket tersebut.

Oleh karena itu jika tidak mau rugi dan kehilangan 25% dari uang yang Anda bayarkan untuk tiket, sebaiknya sebelum Anda memesan tiket tersebut benar-benar harus sudah dipikirkan dengan matang. Meskipun memang bisa saja terjadi hal yang tidak terduga yang membuat Anda harus membatalkan pemesanan tiket yang sudah Anda bayarkan.

Periksa Jadwal Transit

Untuk Anda yang akan menggunakan kereta lanjutan maka Anda harus memperhatikan dengan benar tentang jadwal transit Anda. Sebaiknya agar lebih fleksibel, usahakan jangan membawa terlalu banyak barang terutama jika Anda memiliki jadwal transit yang longgar, karena setidaknya dalam waktu jeda sebelum check-in Anda bisa berjalan-jalan sebentar di sekitar stasiun atau setidaknya istirahat.

Namun jika Anda memiliki waktu transit yang pendek, maka jangan sia-siakan waktu Anda dan segeralah melakukan check-in untuk menunggu kereta yang akan membawa Anda menuju ke stasiun tujuan Anda. Terlebih lagi, Anda tidak boleh sampai ketinggalan kereta, karena ketika Anda ketinggalan kereta maka tidak ada yang bisa Anda lakukan selain memesan ulang tiket kereta api tersebut dan menunggu hingga jadwal keberangkatan Anda selanjutnya. Maka dari itu, saat Anda sudah memutuskan untuk memesan tiket kereta lanjutan sebaiknya Anda benar-benar periksa jadwal keberangkatan Anda termasuk jadwal saat transit untuk menuju ke kereta lanjutan.



0 Tanggapan untuk "Tips Memesan Tiket Kereta Lanjutan dengan Traveloka"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel