Resep dan Cara Membuat Gemblong dari Ketan Hitam dan Putih yang Enak dan Mudah - KangMasroer.Com

Resep dan Cara Membuat Gemblong dari Ketan Hitam dan Putih yang Enak dan Mudah

Resep dan Cara Membuat Gemblong dari Ketan Hitam dan Putih
(Image source: www.yummy.co.id)

Gemblong merupakan cemilan tradisional atau jajanan pasar yang memiliki bentuk seperti bola lonjong yang dilumuri gula merah atau besta dan terbuat dari tepung beras ketan dan ketan hitam. Perpaduan citarasa gurih didalam dengan manis gula merah di lapisan paling luarnya membuat cemilan tradisional ini tetap digemari masyarakat. 

Gemblong bisa dibuat dari ketan hitam atau ketan putih. Jika gemblong dari ketan putih biasanya berbalut gula merah. Namun kini ada kreasi unik yang tidak kalah nikmat dari cemilan ini yaitu gemblong ketan hitam dengan balutan gula putih encer. 

Berikut dibawah ini resep dan cara membuat gemblong dari ketan hitam dan putih yang enak dan mudah :

1. Gemblong Ketan Hitam Gula Merah

Bahan-bahan yang Diperlukan :

  • 200 gr tepung ketan putih
  • 50 gr tepung ketan hitam
  • 200 gr kelapa parut muda
  • 1 sdt garam
  • 125 ml fiber creme (air hangat yang dicampurkan dengan 3 sdm fiber creme)
  • Bahan Pelapis Gula (Besta) :
  • 200 gr gula merah
  • 1 lembar daun pandan
  • 100 ml air

Cara Membuat Gemblong Ketan Hitam Gula Merah yang Mudah :

  • Mencampurkan semua tepung dan kelapa, tambahkan garam, lalu uleni dengan fiber creme hangat hingga adonan bisa dibentuk.
  • Panaskan minyak dengan api sedang, lalu masukkan adonan yang telah dibentuk sesuai dengan selera, goreng hingga matang. 
  • Membuat besta dengan cara mendidihkan air diatas wajan, lalu masukkan gula merah yang telah disisir dan daun pandan, diaduk rata, setelah airnya agak menyusut, masukkan gemblong yang telah digoreng tadi, diaduk rata hingga air menyusut dan gula menjadi caramel. 
  • Cemilan pun siap disajikan. 

2. Gemblong Ketan Putih Enak dan Sederhana

Bahan-bahan yang Diperlukan :

  • 100 gr tepung ketan putih
  • 35 gr tepung beras
  • 75 gram kelapa parut
  • 75 ml santan, hangatkan
  • ¼ sdt garam
  • Minyak secukupnya untuk menggoreng

Bahan Pelapis Gula (Besta) :

  • 60 gr gula merah, diiris halus
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 lembar daun pandan
  • 50 ml air

Cara Membuat Gemblong Ketan Putih Enak dan Sederhana :

  • Siapkan wadah, lalu campurkan tepung ketan bersama tepung beras, kelapa parut, dan garam. Kemudian diaduk hingga rata. 
  • Tambahkan santan sedikit demi sedikit sembari diuleni hingga rata saja. Hentikan pemberian santan jika adonannya sudah bisa dibentuk. 
  • Ambil adonan secukupnya sekitar 30 gr. Lalu bentuk bulat lonjong dan pipihkan (supaya cepat matang ketika digoreng). Lakukan hingga adonannya habis. 
  • Panaskan minyak, lalu goreng gemblong dengan api sedang hingga matang. Setelah itu angkat dan tiriskan. Lalu sisihkan. 
  • Membuat Pelapis Gula (Besta) :
  • Masak air didalam panci bersama gula pasir, gula merah, dan daun pandan hingga gula larut. Saring kemudian masak kembali hingga gulanya berbusa dan mengental. 
  • Masukkan gemblong dalam gula, lalu diaduk cepat hingga semua permukaan gemblong terlapisi gula.
  • Pindahkan gemblong kedalam wadah, lalu diamkan hingga gulanya mengeras dan dingin. 

Tips:

  • Adonan gemblong jangan dibentuk terlalu tebal, supaya bagian dalamnya bisa matang.
  • Setelah gemblong masuk ke larutan gula, aduk dengan cepat karena gula akan cepat mengering. 



0 Tanggapan untuk "Resep dan Cara Membuat Gemblong dari Ketan Hitam dan Putih yang Enak dan Mudah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel