MOXA, Teman Setia Milenial Menggapai Asa - KangMasroer.Com

MOXA, Teman Setia Milenial Menggapai Asa

MOXA, Teman Setia Milenial Menggapai Asa

“Aku termasuk kategori milenial yang suka loncat-loncat kerja,” kata Edo, anak muda 27 tahun, lulusan jurusan Media Studies salah satu universitas di Amerika Serikat.

Sejak lulus kuliah empat tahun yang lalu, hingga kini ia memang sudah bekerja di lima perusahaan yang berbeda, dua di Amerika Serikat, dua di Jakarta, dan satu lagi adalah pekerjaan yang ia jalani di Bali saat ini.

“Aku tidak mau dibatasi. Aku ingin suasana kerja yang fleksibel, tidak harus masuk kantor jam 09.00 pagi hingga jam 17.00 sore. Tapi, bisa digantikan dengan kerja di luar kantor, dan lebih berbasis keluaran daripada rutin tapi tidak produktif,” kata pria yang kini bekerja di sebuah start up penyedia sustainable living product itu lebih lanjut. Ia merasa kebebasan dan fleksibilitas adalah hal yang paling dicari dalam hidupnya.

Edo adalah satu potret kecil generasi milenial di antara 69,90 juta jiwa generasi milenial lainnya di Indonesia. Generasi yang sering juga disebut sebagai Gen Y ini, selain menyukai sesuatu yang serba digital, cepat, dan instan, juga menyukai fleksibilitas dan kebebasan. Tak hanya dalam hal pekerjaan saja, melainkan dalam semua hal yang ada di kehidupan sehari-harinya. Sebagian dari mereka memiliki prinsip “You Only Live Once” alias "Hidup Hanya Sekali".

Prinsip yang konon berasal dari judul lagunya rapper kondang Drake The Motto tersebut sebenarnya cukup baik, yaitu mengajarkan kepada siapa pun untuk memikirkan hidupnya pada saat ini, tanpa harus memikirkan masa lalu atau mencemaskan masa depan. Pasalnya, memikirkan masa lalu cenderung hanya akan membuat seseorang menjadi depresi, sedangkan terus memikirkan masa depan hanya akan memunculkan rasa khawatir yang tak berkesudahan.

Fakta Finansial Generasi Milenial

Sayangnya, meski mempunyai dampak positif, prinsip tersebut juga kerap membuat generasi milenial kesulitan untuk merencanakan dan mengelola finansialnya dengan baik. Terlebih, di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini. Merujuk pada hasil survei global dari Standard Chartered, milenial merupakan generasi yang paling merasakan dampak pandemi Covid-19 dari sisi finansial.

Tercatat, dari survei yang dilakukan di 12 negara itu setidaknya ada 41 persen responden dari generasi milenial yang mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Di Indonesia sendiri, sejak pandemi bergulir ada sekitar 64 persen responden generasi milenial yang mengaku lebih sulit dalam mengelola keuangannya. Fakta ini ternyata juga berbanding lurus dengan hasil survei IDN Research Institute beberapa bulan sebelum dunia dilanda pandemi.

Dalam hasil survei yang bertajuk Indonesia Millennial Report 2019 tersebut, terungkap bahwa mayoritas pengeluaran generasi milenial memang cenderung dihabiskan untuk keperluan rutin. Mereka hanya menyisakan sedikit saja untuk tabungan dan investasi. Jika dirata-rata, hanya 10,7 persen dari seluruh pendapatan milenial yang ditabung, dan hanya 2 persen saja yang diinvestasikan.

Kado Spesial Astra Financial untuk Generasi Milenial

Edo dan 69,90 juta generasi milenial di Indonesia lainnya sebenarnya sah-sah saja menyukai kebebasan serta mengagungkan berbagai gaya hidup milenial lainnya, seperti mencoba hal-hal baru hingga travelling ke berbagai tempat. Namun, realita bahwa milenial merupakan generasi yang paling terdampak pandemi Covid-19 dari sisi finansial, tentu saja menuntut generasi yang juga akrab dikenal sebagai echo boomers atau generation me ini mau tidak mau harus bisa mengelola finansialnya dengan baik.

Patut disyukuri, beberapa bulan yang lalu Astra Financial—anak perusahaan PT Astra International Tbk yang bergerak di bidang jasa keuangan—menghadirkan MOXA, sehingga para milenial pun semakin mudah dalam mengelola berbagai kebutuhan finansialnya. MOXA merupakan super app andal yang dihadirkan untuk mewujudkan digitalisasi ekonomi, sekaligus sebagai solusi keuangan bagi masyarakat Indonesia, termasuk para milenial.

Aplikasi MOXA

Menurut paparan yang disampaikan oleh Direktur Astra Financial, Handoko Liem saat Grand Launching MOXA pada tanggal 29 Maret 2021 yang lalu, nama MOXA sendiri diambil dari bahasa Sanskerta, yaitu “Moksa” yang berarti kebebasan dari ikatan. Lebih lanjut, juga dijelaskan bahwa sesuai dengan maknanya, MOXA dihadirkan tak hanya sebagai solusi untuk berbagai permasalahan finansial saat ini saja. Melainkan, juga untuk memenuhi tujuan keuangan hingga penggunanya benar-benar bisa meraih kebebasan finansial.

Direktur Astra sekaligus Director in Charge Astra Financial, Suparno Djasmin mengungkapkan bahwa MOXA merupakan aplikasi berbasis mobile produk terbaru dari Astra Financial. Ia juga menjelaskan, bahwa posisi MOXA menjadi alternatif digital yang terkoneksi langsung dengan berbagai aplikasi business unit yang berada di bawah naungan Astra Financial.

Handoko Liem

Beberapa business unit yang tergabung di dalam MOXA ini antara lain adalah ACC brand dari PT Astra Sedaya Finance, TAF brand dari PT Toyota Astra Financial Services, SANF brand dari PT Artha Nusantara Finance, Asuransi Astra brand dari PT Asuransi Astra Buana, FIFGROUP brand dari PT Federal International Finance, Astra Life brand dari PT Astra Aviva Life, dan MauCash brand dari PT Astra WeLab Digital Arta.

“MOXA mengintegrasikan seluruh kebutuhan finansial dalam satu aplikasi, sebab #DenganMOXASemuaBisa, dan menjadi pusat dari berbagai layanan keuangan terbaik dari Astra Financial,” kata pria kelahiran 1961 itu saat peluncuran MOXA secara virtual melalui Zoom Cloud Meeting.

Suparno Djasmin

Peluncuran MOXA di tengah badai perekonomian yang tak pasti akibat pandemi ini tentu saja menjadi kado spesial bagi seluruh masyarakat Indonesia. Khususnya, bagi para milenial sebagai generasi yang paling terdampak pandemi dari sisi finansial. Bagaimana tidak, di tengah pandemi seperti saat ini, mereka tetap bisa bebas mendapatkan berbagai layanan keuangan secara mudah, cepat, dan kekinian dengan MOXA.

MOXA, Teman Setia Milenial Menggapai Asa

Dahulu, di awal pandemi Covid-19 bergulir, 64 persen generasi milenial di Indonesia boleh jadi memang merasa makin sulit dalam mengelola keuangannya. Namun, sejak kehadiran aplikasi MOXA, masalah finansial baik di masa kini maupun di masa depan, tentu saja tidak lagi menjadi sebuah persoalan yang harus dicemaskan.

Sesuai taglinenya, “Your Life’s Financial Companion”, MOXA hadir menjadi teman setia yang akan selalu mendampingi, mendukung, dan mendorong #temanmoxa—sebutan bagi pengguna MOXA—dalam mewujudkan berbagai tujuan finansialnya. Seperti diketahui, meski cenderung memegang teguh prinsip “You Only Live Once”, sebenarnya generasi milenial ini bukannya tidak memiliki harapan di masa yang akan datang.

Dengan MOXA Semua Bisa

Hal tersebut terbukti dari beberapa hasil survei. Misalnya saja, survei Indonesia Millennial Report 2019 yang mencatat bahwa generasi milenial memiliki berbagai prioritas utama di masa depan, mulai membahagiakan orang tuanya, memiliki rumah, menjadi pengusaha sukses, hingga menjadi orang kaya. Meski terbilang sedikit, beberapa generasi milenial juga mengungkapkan bahwa naik haji merupakan salah satu prioritas utamanya di masa depan.

Hasil survei lain, yaitu dari Standard Chartered juga mengungkapkan, bahwa 33 persen generasi milenial di Indonesia saat ini mulai menabung untuk pembelian besar seperti mobil ataupun rumah. Sebanyak 36 persen juga mencoba menabung lebih banyak untuk persiapan di masa pensiun.

Berbagai prioritas di masa depan tersebut, tentu saja akan semakin mudah untuk dicapai jika aplikasi MOXA sudah terinstall di smartphone para milenial ini. Pasalnya, aplikasi yang bisa diunduh melalui Play Store bagi pengguna smartphone android dan App Store bagi pengguna iPhone ini memiliki berbagai layanan keuangan yang mampu memudahkan para milenial dalam menggapai berbagai harapannya.

Keunggulan MOXA

Beberapa layanan yang ditawarkan oleh MOXA, di antaranya adalah pembiayaan kendaraan, baik mobil maupun sepeda motor; pembiayaan truk dan alat berat; pembiayaan gadget, elektronik, dan furnitur; berbagai asuransi, mulai dari asuransi jiwa, asuransi penyakit kritis, asuransi mobil, hingga asuransi rumah; pembiayaan perjalanan haji dan umroh; serta pembiayaan multiguna untuk berbagai keperluan, seperti membangun rumah, biaya pendidikan ataupun menambah modal usaha.

Tak hanya layanan keuangannya yang super lengkap, aplikasi MOXA juga memiliki berbagai fitur unggulan yang sangat bermanfaat bagi penggunanya. Selain conversational chat, wishlist, dan share, MOXA juga dilengkapi dengan kalkulator simulasi, yaitu fitur yang berguna untuk membantu pengguna dalam menghitung estimasi jumlah cicilan yang akan dibayarkan. Dengan fitur ini, para milenial pun bisa merencanakan keuangannya secara lebih bijak, sehingga sedikit banyak akan mengantisipasi terjadinya hal-hal buruk di masa mendatang.

Hal yang membuat MOXA benar-benar berbeda dari aplikasi layanan keuangan lainnya, adalah adanya aggregator dengan kombinasi seluruh produk yang berada di bawah naungan Astra Financial, sehingga lebih terpercaya karena sudah berpengalaman puluhan tahun di bidangnya. Selain itu, aplikasi MOXA juga user friendly, fungsi fitur dan menunya sangat mudah untuk dipahami dan dioperasikan.

Generasi Milenial Teman Moxa

“Punya tampilan yang menarik perhatian. Simple but elegant. Cocok untuk semua kalangan, terutama anak muda seperti saya. Transisi antar tampilan juga smooth banget. Secara fungsionalitas, juga baik banget,” ungkap Valentino, salah satu generasi milenial yang juga menjadi teman MOXA.

Pada akhirnya, berbagai fiturnya yang andal serta layanan keuangannya yang super lengkap, tentu tak hanya sekadar menjadikan MOXA sebagai solusi untuk permasalahan finansial saat ini semata. Namun lebih dari itu, MOXA adalah pendamping pada setiap perjalanan kehidupan dalam mewujudkan kebebasan finansial, sekaligus sebagai teman setia milenial—generasi penyuka kebebasan—dalam menggapai asa.


0 Tanggapan untuk " MOXA, Teman Setia Milenial Menggapai Asa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel